• Memeriksa...
  • Angkat Tema ‘Karl Lagerfeld: A Line of Beauty’, Met Gala 2023 Undang Kucing Sang Desainer

        Angkat Tema ‘Karl Lagerfeld: A Line of Beauty’, Met Gala 2023 Undang Kucing Sang Desainer

        Kucing bernama Choupette ini dikabarkan akan berjalan di karpet merah seperti para undangan.

        Sebagai salah satu perhelatan mode besar, serba-serbi Met Gala memang selalu dinanti setiap tahunnya. Salah satu bagian yang paling dinanti adalah tema. Tahun ini, Met Gala memilih tema ‘Karl Lagerfeld: A Line of Beauty’.

        Tema ini dipilih panitia untuk mengenang sekaligus merayakan pengaruh Lagerfeld dalam industri fashion selama puluhan tahun, sampai ia tutup usia di tahun 2019.

        Lucunya nih, selain daftar selebriti yang bakal jadi tamu undangan, ada satu sosok yang begitu mencuri perhatian. Tidak hanya bagi mereka yang mengenal Lagerfeld tapi juga media massa. Yakni hadirnya kucing kesayangan Lagerfeld yakni Choupette (baca: kupet).

        Melansir dari nypost.com, Lucas Berullier selaku pemilik dari My Pet Agency yang juga agensi yang menaungi Choupette sebagai kucing influencer, membenarkan berita tersebut. Menurutnya, Choupette adalah salah satu inspirasi dan peliharaan yang begitu dicintai Lagerfeld.

        Sehingga sangat wajar jika ia diundang ke acara Met Gala 2023 dan mungkin berjalan di karpet merah.

        “Ya, Choupette mendapat undangan. Kami menganggap ini adalah cara dunia fashion menghormati Karl dan segala warisan yang ia berikan. Sehingga jelas kalau Choupette adalah bagian penting dari warisan tersebut,” tutur Berullier.

        Seiring dengan turunnya berita ini, banyak pihak berspekulasi bahwa jika ia berjalan di karpet merah, maka pemimpin redaksi Vogue yakni Anna Wintour mungkin akan mendapinginya.

        “Saya membayangkan, di hari H Choupette akan datang bersama dengan Anna Wintour atau Grace Coddington di karpet merah. Bisa juga Choupette datang sendiri atau didampingi oleh selebriti besar seperti Beyoncé misalnya. Atau bisa juga dikawal oleh Sébastien Jondeau yang merupakan pengawal lama Lagerfeld,” kata Michelle Baron selaku illustrator yang mengerjakan sampul buku ‘Where’s Karl? A Fashion-Forward Parody’ yang terbit tahun 2015 lalu.

        Choupette sendiri merupakan kucing jenis birman, yang lahir pada tanggal 15 Agustus 2011. Choupette, awalnya adalah kucing milik model asal Prancis yakni Baptiste Giabiconi. Giabiconi yang memiliki kedekatan dengan Lagerfeld, suatu hari menitipkan Choupette karena ia mau pergi liburan.

        Lagerfeld awalnya enggan, karena ia merasa hewan peliharaan akan sangat merepotkan. Tapi ternyata, semua berubah karena Lagerfeld lama-lama jatuh cinta dengan Choupette. Karena itu, Giabiconi akhirnya membiarkan Lagerfeld untuk jadi pemilik Choupette.

        (Foto: theceomagazine.com)

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...