• Memeriksa...
  • Cara Mencegah dan Mengatasi Kulit Kering Saat Berpuasa

        Cara Mencegah dan Mengatasi Kulit Kering Saat Berpuasa

        Asupan air minum saat sahur dan berbuka sangat penting untuk diperhatikan. Saat berpuasa, apabila kamu kurang memperhatikan asupan air, maka kebutuhan cairan untuk tubuh semakin berkurang. Bahkan, jika hal ini dibiarkan terus menerus, maka kulit tubuh kamu akan menjadi kering. Kulit kering tidak hanya membuat kamu merasa kurang nyaman saja, tetapi juga akan membuat penampilan kamu menjadi kurang baik. Kulit tubuh yang kering dapat terlihat kusam sehingga memengaruhi rasa percaya diri kamu. Jika kamu mengalami masalah kulit kering, kamu bisa mengonsumsi air putih yang seimbang atau mengonsumsi makanan yang dapat membantu melembapkan kulit. Ada pula beberapa bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan sebagai perawatan untuk menjaga kulit agar tidak kering atau mengatasi kulit yang sudah terlanjur kering dan kusam. Berikut bahan-bahan yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi kulit kering!

        Lidah Buaya Tanaman obat yang satu ini dikenal dengan kegunaannya yang efektif untuk merawat kesehatan kulit. Lidah buaya memiliki banyak kandungan yang baik, di antaranya enzim, asam amino, gula alami, mineral, dan vitamin E. Kamu dapat memanfaatkan lidah buaya untuk melembapkan kulit. Caranya, ambil bagian gel dari dalam lidah buaya dan lateks yang merupakan sel-sel dari bagian tanaman lidah buaya (terletak pada bagian bawah kulit lidah buaya). Kamu dapat menjadikan gel lidah buaya ini sebagai bahan untuk lulur.

        Madu Cairan yang dihasilkan dari lebah ini memiliki banyak sekali manfaat baik bagi manusia. Madu memiliki kandungan yang dapat mengikat zat air, sehingga dapat membantu mengatasi kulit kering. Kamu juga dapat menggunakan madu sebagai bahan untuk lulur. Campurkan madu dengan susu, lalu dioleskan ke bagian kulit yang kering, maka kulit kamu akan terasa lebih lembap. Tidak hanya melembapkan, madu juga dapat membuat kulit kamu terlihat lebih cerah. Saat berpuasa, kulit bibir kamu juga dapat menjadi kering bahkan pecah-pecah. Untuk mengatasinya, kamu dapat mengusapkan madu pada bibir saat berbuka dan malam hari sebelum tidur. Kemudian, diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air bersih. Lakukan cara ini dengan rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.

        Susu Selain untuk diminum, susu juga dapat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Susu mengandung asam beta hidroksi yang berfungsi untuk menggantikan sel-sel kulit mati. Kandungan asam laktat yang dimiliki susu juga dipercaya dapat melembapkan kulit kamu. Kamu dapat melakukan mandi susu jika ingin merasakan langsung manfaat dari susu. Selain dengan campuran madu dan susu sebagai lulur, kamu bisa membasuhkan kulit kering dengan susu yang tidak mengandung gula selama 5-7 menit, lalu bilas dengan air bersih.

        Oatmeal Oatmeal mengandung protein tinggi yang dapat membantu menjaga kelembapan kulit. Gunakan oatmeal sebagai masker atau bahan alami untuk lulur badan. Oatmeal dapat dicampur dengan madu, lemon, susu, yogurt, pepaya, tomat, atau kunyit sebagai bahan pelengkap untuk membuat lulur oatmeal yang dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati.

        Tips mengonsumsi makanan dan minuman saat berpuasa agar kulit tidak kering Selain menggunakan bahan-bahan alami yang telah disebutkan di atas untuk membantu mengatasi kulit kering, asupan makanan saat sahur dan berbuka juga perlu diperhatikan. Minumlah air putih lebih dari dua liter atau delapan gelas sehari. Tepatnya, minumlah dua gelas air putih saat sahur, dua gelas saat berbuka, dan empat gelas pada malam hari. Dengan begitu, cairan dalam tubuh kamu dapat tercukupi dan mengurangi risiko kulit kering. Saat berpuasa, sebaiknya kamu menghindari konsumsi gorengan berlebih karena makanan yang mengandung minyak kurang baik untuk kesehatan tubuh. Mengonsumsi gorengan juga dapat membuat tubuh menjadi cepat dehidrasi, serta akan memengaruhi kelembapan kulit. Makan buah dan sayur saat sahur dan berbuka juga dapat memenuhi kebutuhan vitamin untuk kulit. Pilihlah buah dan sayur yang banyak mengandung air, seperti jeruk dan selada agar dapat memberikan cairan tambahan yang dibutuhkan bagi tubuh kamu.

        Hal-hal yang perlu dihindari untuk mencegah kulit kering Begadang akan memengaruhi kesehatan tubuh dan kulit kamu. Terlebih lagi, saat bulan puasa, kamu akan bangun tidur lebih awal untuk sahur. Untuk itu, kamu perlu tidur lebih awal untuk menjaga kulit agar tidak kering karena tidur yang cukup dapat meregenerasi kulit untuk bekerja lebih baik. Kebiasaan buruk lainnya yang dapat membuat kulit menjadi kering adalah mandi terlalu lama. Jika kamu mandi terlalu lama akan membuat larutan lemak dalam kulit semakin larut sehingga kulit menjadi kering. Pada saat kering, lapisan pelindung kulit akan terganggu. Akibatnya, kulit menjadi rapuh, serta membuat bakteri semakin mudah masuk, dan dapat menimbulkan keluhan kulit kering. Itu dia cara mengatasi dan mencegah kulit kering selama berpuasa. kamu juga dapat menambahkan perawatan kulit rutin lainnya dengan menggunakan

        skin care yang sesuai dengan jenis kulit kamu agar kulit tampak lebih cerah dan glowing.

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...