• Memeriksa...
  • Disney Korea Tuai Kritik Karena Promosikan Danielle NewJeans Secara Berlebihan

        Disney Korea Tuai Kritik Karena Promosikan Danielle NewJeans Secara Berlebihan

        Apakah ini S3 Marketing?

        Seperti yang Bunnies sudah ketahui, idola kalian yakni Danielle dari NewJeans, terpilih sebagai dubber atau alih suara untuk tokoh Ariel dalam film The Little Mermaid live action.

        Saat pertama kali diumumkan, banyak orang merasa excited dengan terpilihnya Danielle. Meskipun ada juga yang mengritik Disney karena pelafalan bahasa Korea Danielle belum terdengar alami.

        Masih tercampur dengan logat Australia yang memang menjadi negara asal Danielle. Tapi, lebih dari itu kini Disney semakin menuai kritikan karena masyarakat menganggap mereka, telah mempromosikan Danielle secara berlebihan.

        Misalnya, saat di bioskop promosi soal Danielle yang menjadi alih suara justru lebih banyak dibanding sosok Halle Bailey yang memerankan tokoh Ariel.

        Pun di media sosial juga promosi soal Danielle jauh lebih banyak dibandingkan Bailey. Di sebuah forum, masyarakat banyak mendiskusikan soal hal ini.

        Mereka bukannya tidak suka Danielle, kritikan ini murni dilayangkan pada Disney. Beberapa dari mereka menyebut bahwa, anak-anak yang menonton mungkin akan salah kaprah dan berpikir kalau Danielle adalah sosok Ariel di film live action tersebut.

        "Anak-anak bisa tertipu dan pergi ke bioskop untuk menonton film ini karena mereka berpikir kalau Danielle adalah sosok Ariel," tulis seorang netizen.

        "Baru kali ini, alih suara dipromosikan jauh lebih banyak dibanding pemeran aslinya," kata netizen lainnya.

        "Bahkan nggak cuma di bioskop, promosi Danielle juga mendominasi di media sosial Disney. Bahkan di trailer-nya. Kalau begitu apa gunanya memilih black little mermaid kalau ujung-ujungnya tidak dipromosikan?" ungkap netizen berikutnya.

        Di beberapa akun Instagram Indonesia yang fokus membahas soal serba-serbi Korea Selatan, turut dikomentari juga oleh beberapa netizen.

        Beberapa dari mereka mengatakan, mungkin ini adalah strategi marketing agar orang-orang mau menonton film tersebut di bioskop.

        Mengingat saat pertama kali Disney menunjuk Halle Bailey sebagai Ariel, sudah muncul banyak penolakan dari masyarakat. Terutama bagi mereka yang sangat menyukai film animasi The Little Mermaid.

        Jadi, Disney Korea mungkin khawatir film ini tidak akan ditonton jika tidak dibalut dengan gimmick yang menarik. Seperti promosi Danielle NewJeans ini.

        (Foto: instagram.com/newjeans_official)

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...