• Memeriksa...
  • Harry Potter Bakal Dibuat Series di HBO, Siapa yang Nggak Sabar?

        Harry Potter Bakal Dibuat Series di HBO, Siapa yang Nggak Sabar?

        Potterhead, siap-siap nih kabarnya HBO bakal bikin series tentang Harry Potter. Bakal tayang berapa season?

        Harry Potter memang menjadi salah satu film sukses yang melambungkan setiap nama pemainnya. Mulai dari Daniel Radcliffe, Emma Watson dan Rupert Grint. Gimana nggak, tujuh buku karya J.K Rowling tersebut memang sukses diadaptasi dalam 8 film yang tayang selama 10 tahun, dari 2001-2011.

        Melansir dari Bloomberg, kabarnya Harry Potter akan dibuat versi series yang mungkin rencananya akan ditayangkan di HBO. Namun, rencana ini masih tahap awal dan Rowling juga belum menandatanganinya.

        Berbeda dengan sebelumnya, series kali ini bukanlah spin-off dari Harry Potter seperti yang ada pada Fantastic Beasts and Where to Find Them (2016), Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (2018), dan Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore (2022).

        Melainkan, series ini nantinya akan didasarkan langsung pada ketujuh buku yang telah ditulis oleh J.K Rowling. Bahkan rencananya akan ada tujuh series, sesuai dengan jumlah bukunya.

        Nah, untuk pihak dari studio berencana untuk membuat series tentang penyihir yang terkenal itu di HBO Max dan bekerja sama dengan Discovery+. Jadi, bakal seperti apa kelanjutan dari serial ini? Pastinya banyak penggemar yang bakal nungguin ya. Kita tunggu saja ya, ENtizen.

        (Foto: imdb.com)

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...