• Memeriksa...
  • Mengenal Wing Chun, Beladiri Aman untuk Perempuan

        Mengenal Wing Chun, Beladiri Aman untuk Perempuan

        Beladiri Wing Chun bisa dicoba untuk memproteksi diri kamu.

        Girls, pernahkah seseorang menggodamu ketika sedang berpergian? Jika iya, tentunya kamu makin merasa was–was ketika berada di luar rumah. Bahkan, saat ini banyak sekali perempuan menjadi korban kejahatan seksual. Seperti yang dilansir komnasperempuan.go.id selalu terjadi kekerasan pada perempuan tiap tahunnya. Misalnya, pada tahun 2020 jumlah kasus kekerasan terhadap perempuan sepanjang tahun 2020 sebesar 299.911 kasus, terdiri dari kasus yang ditangani oleh Pengadilan Negeri/Pengadilan Agama sejumlah 291.677 kasus dan yang ditangani lembaga layanan mitra Komnas Perempuan sejumlah 8.234 kasus. Melihat hal tersebut pastinya membuatmu berpikir, bagaimana ya caranya melindungi diri ketika sedang berada di luar rumah? Nah, olahraga beladiri merupakan salah satu cara yang bisa kamu pilih untuk melindungi diri kamu ketika berada di luar rumah. Beladiri Wing Chun bisa jadi pilihan kamu karena karakteristik olahraga ini sangat unik, berfokus pada pertarungan jarak dekat. Wing chun memiliki nama lain yaitu Wing Tsun, Ving Tsun atau Yongchuan. Seperti yang dilansir wikipedia.org, Wing Chun diciptakan oleh seorang Biksu perempuan atau Biksuni Buddha bernama Ng Mui yang pada saat itu hidup di pemerintahan Kaisar Yung Cheng (1723–1736). Dalam masa peperangan dengan Dinasti Qing pada abad ke-18, Ng Mui melarikan diri dari kuil Shaolin di Fujian. Memang sebelumnya, Ng Mui merupakan master kung fu Shaolin. Suatu hari, Ng Mui melihat pertarungan antara ular dan burung bangau. Lalu, Ng Mui terinspirasi dan ingin menciptakan ilmu kung fu baru yang tetap dikombinasikan dengan ilmu kungfu Shaolin. Tapi, pada saat itu ilmu beladiri tersebut belum ia diberi nama. Nah, ngomongin soal ular dan bangau, dua hewan itu akhirnya dijadikan simbol utama/lambang perguruan Wing Chun. Lalu, nama Wing Chun berasal dari mana? Seperti dilansir dari

        wingchunconcepts.com, nama Wing Chun bermula ketika Ng Mui hendak berkunjung ke sebuah desa di kaki Gunung Daliang. Saat itu, ia bertemu dengan temannya bernama Yim Yee. Yim Yee memiliki anak yang bernama Yim Wing Chun. Yim Wing Chun pada saat itu ingin dinikahi secara paksa oleh penguasa desa membuat Ng Mui merasa iba dan ingin menolong Yim Wing Chun. Selama tiga tahun Ng mui membawa Yim Wing Chun ke tempat tersembunyi di Gunung Daliang. Ng Mui melatih dengan penuh kesabaran Yim Wing Chun yang belum bisa menguasai beladiri apapun. Pada akhirnya, setelah kembali pulang ke rumah, Yim Wing Chun berhasil melawan penguasa yang menikahinya. Bahkan, ketika sang penguasa menantang balik, Yim Wing Chun berhasil memenangkan pertarungan. Yim Wing Chun menjadi buah bibir masyarakat di desanya saat itu, sampai suatu ketika ia bertemu dengan Leung Bok Chau seorang ahli beladiri. Yim Wing Chun akhirnya menikah dengan Leung Bok Chau. Leung Bok Chau penasaran terhadap teknik kung fu yang dikuasai istrinya itu. Lalu, Leung Bok Chau menantang Yim Wing Chun dan Yim Wing Chun berhasil unggul. Leung Bok Chau kagum akan kehebatan teknik kung fu istrinya, sebagai bentuk penghormatan pada istrinya Leung Bok Chau memiliki ide menamai teknik kung fu tersebut dengan nama Wing Chun. Perkembangan beladiri Wing Chun kian melesat dan terus diturunkan dari Grandmaster kepada muridnya, IP man atau Yen We, salah satu Grandmaster Wing Chun yang terkenal pada masanya (1893–1972). Leung Bok mengajari IP Man yang kala itu masih berusia 16 tahun. Pada tahun 1950-an Ip Man memiliki murid bernama Bruce Lee, yang sama – sama kita tahu Bruce Lee merupakan aktor beladiri terkenal pada masanya. Bruce Lee berhasil mempopulerkan beladiri Wing Chun. Tahun 1960 Bruce Lee berhasil memodifikasi teknik beladiri Wing Chun, hasil modifikasinya ia beri nama Jeet Kune Do. Bagaimana, tertarik nggak untuk belajar Wing Chun? Apalagi Wing Chun sendiri diciptakan oleh perempuan yang tentu jurus atau gerakannya sangat cocok dipakai oleh perempuan. Kalau kamu tertarik untuk belajar Wing Chun, di Indonesia sudah ada tempat belajar Wing Chun yang resmi. Pelatihan resmi tersebut bernama Tradisional IP MAN Wing Chun Indonesia yang membuka kelas pelatihan di 13 provinsi di Indonesia, salah satunya Jakarta.

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...